Plt Ketua PMI Merauke, Dominikus Ulukyanan – FOTO: Fransiskus Labi Kobun
PAPUA, WARTA NUSANTARA- Berdasarkan hasil audit yang dilakukan Inspetorat Kabupaten Merauke, ditemukan adanya dugaan penyalahgunaan dana Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Merauke.
Ternyata dugaan penyalahgunaan dana dilakukan oleh oknum mantan pengurus PMI Merauke untuk kepentingan pribadinya.
Hal itu disampaikan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua PMI Cabang Merauke, Dominikus Ulukyanan melalui telpon selulernya Jumat (3/7). “Kami sudah ke Inspektorat dan telah dilakukan audit keuangan PMI selama ini. Ternyata ada oknum mantan pejabat di PMI menggunakan untuk kepentingan pribadi,” tegasnya.
Pihak Inspektorat, jelas Dominikus, telah memerintahkan agar dana dimaksud dikembalikan. “Untuk nilainya, saya tidak tahu persis. Nanti bisa cros cek lebih lanjut ke Inspektorat atau temui Pak Piet di PMI untuk bisa menunjuk hasil audit keuangan dimaksud,” saran dia.
Ditanya siapa oknum mantan pejabat PMI tersebut, Dominikus enggan menyebutkan. “Ya sudahlah tak perlu saya sebutkan identitasnya,” katanya. (WN-Kobun)