FLORES TIMUR : WARTA-NUSANTARA.COM-Jelang Perayaan Natal, para Pemuda dan masyarakat Waimana Satu, Desa Watotutu Kecamatan Ile Mandiri , Kabupaten Flores Timur menuangkan kreativitas dalam bentuk seni lokal. Para pemuda dengan kretivitas seni yang dimiliki, membuat Pohon Natal dengan rakitan bambu setinggi 8 meter. Boleh dikatakan Pohon Natal Raksasa. Karena merupakan hasil rakitan seni anak muda Stasi St. Markus Waimana tertinggi dalam catatan sejarah.
Stevanus Holo Piran mewakili kaum muda Watotutu setempat mengakui ini hasil kreativitas pemuda sendiri. Tujuannya yaitu selain menyampaikan pesan natal, pohon natal ini dibuat baru terjadi pertama kali persis di depan gereja, sebelumnya biasa pohon di hiasi di rumah masing-masing Kreasi para pemuda ini, kata Stevanus, untuk menyambut hari Raya Nata lebih meriahl. Selain pohon natal, juga penanaman bunga dihalaman Gereja.
“Ini ide dari pemuda disini. Kemudian diskusi bersama orang muda dan orang tua jiwa muda Kreativitas, kami gunakan bahan lokal dari bambu. Kami juga tdk punya dana, tapi usaha swadaya dan di dukung oleh Dewan Stasi Waimana Satu. ini juga kreativitasan warga untuk merayakan natal dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,”ujar Stevanus.
Menurut Stevanus Holo Piran, meski tanpa dana, tapi syukurlah, kami mendapat bantuan dari dua Anggota DPRD Kabupaten Flores Timur. Yakni, Adrianus Sintu Kelen dari Fraksi Partai Golkar dan Martinus Mao Welan dari Fraksi PDI Perjuangan. **(WN-PP-01).**