ADONARA : WARTA-NUSANTARA.COM-Oase Kehidupan, HARI SABTU SUCI: 3 April 2021|Kej. 1:1-2:2|Mzm. 104:1-2a,5-6,10,12,13-20,22|Kel. 14:15-15:1|MT. Kel. 15:1-2-6, 17-18|Yes. 54:5-14|Mzm. 30: 2,4,5-6,11,12a,13b|Rm. 6:3-11|Mrk. 16:1-7|Generasi baru mengembangkan ekonomi kreatif|CORONA Virus mendorong semua pihak berpikir bagaimana mengembangkan ekonomi kreatif! Allah telah memberi kuasa untuk mengembangkan ekonomi kreatif!
Ia telah menyiapkan bahan-bahan untuk ekonomi kreatif yaitu ‘ikan-ikan, burung-burung di udara, ternak, dan segala binatang yang merayap di bumi. Ada juga tumbuh-tumbuhan berbiji dan segala pohon yang buahnya berbiji’. Untuk ternak, Allah memberi tumbuh-tumbuhan hijau sebagai makanannya (langsung makan bukan masak lagi! (Kej. 1:1-2:2) Ada pelbagai cara dan kesempatan mesti kita usahakan supaya generasi baru dapat mengembangkan ekonomi kreatif?
Banyak orang tidak berani mulai karena ‘takut gagal, tidak berani mengubah kebiasaan buruk yang menghambat pengembangan ekonomi kreatip’. Pemzmur mengajak kita, mohon Tuhan utus Roh-Nya membaharui hati dan budi kita! Kita mesti mengubah sikap mental dari menjamin hidup dengan kekuatan sendiri dengan sikap mental baru yaitu mulai bekerja dengan iman akan Allah yang setia mengerjakan segala yang baik dengan bijaksana dalam hidup kita!! (Mzm. 104:1-2a,5-6,10,12,13-20,22).
Apakah kita kita mengembangkan ekonomi kreatif dengan iman akan Allah yang turut bekerja dengan bijaksana untuk kebaikan kita? Apa yang tidak mungkin dapat kita kerjakan sesungguhnya menjadi bagian dari pekerjaan Allah sendiri! Buktinya? Umat Israel dapat berjalan di tengah laut yang kering dengan air menjadi dinding di kiri kanan mereka! (Kel. 14:15-15:1) Apakah anda dan keluargamu mengabaikan peran Allah dalam setia usaha pengembangan ekonomi kreatif? Kristus telah menyalibkan cara berpikir dan bertindak lama, yaitu bekerja dan berpikir tanpa iman! Merayakan paskah berarti ‘mulai berpikir dan bertindak sebagai manusia beriman!’ (Rm. 6:3-11). Warta paskah mala ini mesti membesarkan hati kita.
Ia mendahului kamu ke Galilea, yaitu rumah kita, tempat tugas kita, tempat kita berpikir dan melayani! Ia mendahului kita di setiap keputusan yang baik dan bijaksana, Ia mendahului dan menyiapkan segala sesuatu di tempat tugas pelayanan kita! (Mrk. 16: 1-8) Apakah kita mengalami kehadiran-Nya dalam tugas pelayanan kita? Sejauhmana generasi baru mengalami kehadiran Tuhan yang bangkit dalam usaha mengembangkan ekonomi? Selamat pesta paskah!! (RD Antonius Prakum Keraf)*