MERAUKE, WARTA NUSANTARA– Kabupaten Merauke mendapatkan formasi untuk penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) dari pemerintah pusat melalui Provinsi Papua sebanyak 600 orang. Namun ini peruntukannya khusus bagi tenaga honor daerah.
Demikian disampaikan Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT saat melakukan dialog bersama ratusan tenaga honorer di halaman kantor bupati Minggu (18/4/2021). Dikatakan, tenaga honorer yang aka diakomodir untuk melakukan pemberkasan, hanya dengan nota tugas bupati.
Dari data yang dimiliki, jelas Bupati Mbaraka, tenaga honorer dengan nota tugas bupati setelah diterima sebanyak 1.300 orang. Sementara honorer sesuai nota tugas kepala dinas, kepala sekolah maupun Direktur RSUD 1.700 orang.
Untuk melakukan rasionalisasi sekaligus tak tumpang tindih, nota tenaga honorer yang dikeluarkan bupati, diprioritaskan terlebih dahulu mengikuti testing CPNS.
“Namun demikian, akan diambil berdasarkan tahun masuk dan taggal mulai bertugas. Karena ada yang masuk 2002. Lalu saya batasi hingga 2014 dulu. Sedangka masa tugas minimal lima tahun,” katanya.
Disinggung bagaimana dengan tenaga honorer dari kepala dinas, direktur rumah sakit maupun kepala sekolah, Bupati Mbaraka menambahkan, harus diurut sesuai tahun kerja terlebih dahulu. (WN-kobun)