Oleh : Romo Antonius Prakum Keraf, PR
WARTA-NUSANTARA.COM-Oase Kehidupan, Minggu Biasa XI : 13 Mei 2021|Yeh. 17:22-24|Mzm. 92: 2-3,13-14,15-16|2Kor.5: 6-10|Mrk. 4:26-34|Allah mengangkat kita dari kenistaaan|TIDAK ada seorang pun berkuasa meninggikan dan merendahkan orang lain selain Allah! Melalui nabi Yehezkiel, Allah mengatakan hal ini sebagai sebuah janji.
Ia akan melaksanakan janjinya mengangkat yang lemah dan merendahkan yang sombong di hadapan-Nya. ‘Aku. Tuhan, yang mengatakannya dan akan membuatnya’. Terbukti dalam sejarah, Ia memilih dan mengangkat Israel menjadi bangsa besar di antara bangsa-bangsa lain. Warta nabi ini mengingatkan kita untuk tidak boleh berlaku sewenang-wenang terhadap ciptaan lain! (Yeh. 17:22-24)
Dalam pengalaman macam apakah Allah memenuhi janji-Nya mengangkat kita dari kenistaan menjadi orang kesayangan-Nya? Orang benar berlindung pada Tuhan! Ia menjaga dan melindungi mereka pagi dan malam! Dialah gunung batu pelindung dari bahaya. Tidak ada kecurangan pada-Nya. Ia memenuhi janji-Nya menyelamatkan kita pada waktu-Nya! (Mzm. 92: 2-3,13-14,15-16) Apakah kita hidup sebagai orang benar dan siap mengalami betapa Tuhan benar-benar memenuhi janji-Nya menjaga dan melindungi kita dari bahaya? Rasul Paulus mengingatkan kita untuk selalu menjalani hidup sebagai orang-orang yang berkenan pada Tuhan! Tetap tabah dan percaya pada Tuhan. Pada Dia tidak ada kecurangan! (2Kor.5: 6-10)
Apakah kita sedang membangun hidup yang berkenan pada Tuhan? Apakah kita suka merendahkan orang lain? Allah menyelenggarakan hidup kita! Ia mengerjakan hal yang luar biasa dalam dalam apa yang kecil dan hina seperti biji sesawi! (Mrk. 4:26-34) Apakah kita mengalami betapa Allah melasanakan janji-Nya mengangkat hidup kita dari kenistaan? Sejauhmana saya bertobat dan mengalami betapa Allah memenuhi janji-Nya mengangkat aku dari kenistaan. (RD Antonius Prakum Keraf)*