MERAUKE, WARTA NUSANTARA- Anggaran Sub Daerah (Subda) PON XX Merauke untuk menyukseskan enam cabang olahraga dalam pelaksanaan PON XX di Kabupaten Merauke, diperkirakan sekitar 160 miliar.
Namun semua dapat dipastikan setelah pekan depan, Ketua PB PON Provinsi Papua, Yunus Wonda bersama rombongan akan ke Merauke, sekaligus dilakukan pembahasan lagi.
Demikian disampaikan Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT kepada sejumlah wartawan di VIP Bandara Mopah Jumat (18/6/2021). “Memang kemarin saya bertemu Pak Sekda Provinsi Papua membicarakan beberapa hal penting, sehubungan denga pelaksanaan PON, termasuk anggaran,” ungkapnya.
“Saya sampaikan ke Pak Sekda agar kita tak menunjukkan kejelekan, hanya menyangkut pembiayaan. Sebaiknya dibicarakan secara bersama-sama,” ujarnya.
Misalnya, lanjut Bupati Mbaraka, Walikota Jayapura bicara soal konsumsi, kalau diambilalih provinsi, berarti makanan didroping dengan pesawat tiap hari dari Jayapura ke Merauke. Itu yang tidak benar.
Ditambahkan, khusus Kabupaten Merauke, biasa menangani tamu-tamu VVIP, sehingga konsumsi yang disiapkan juga sesuai standard. Jadi tak perlu diragukan soal menu bagi atlet PON dari berbagai daerah yang datang disini.
Ditambahkan, dengan kedatangan Ketua PB PON Papua pekan depan, agar ada solusi didapatkan. Sekaligus sejumlah kewenangan diserahkan ke kabupaten. Tidak harus diatur dan atau diurus pemerintah provinsi. (WN-kobun)