MERAUKE, WARTA NUSANTARA- Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT membuka secara resmi Musyawarah Daerah (Musda) II Ikatan Keluarga Toraja (IKT) Kabupaten Merauke untuk pemilihan ketua bersama pengurus.
Dari pantauan Warta Nusantara Sabtu (11/9/2021), hadir Ketua IKT Provinsi Papua, Ketua IKT Merauke serta para sesepuh Toraja dan pengurus lain.
Dalam kesempatan itu, Bupati Mbaraka mengatakan, sebagai penanggungjawab Aparatur Sipil Negara (ASN), disarankan agar calon Ketua IKT yang nota bene masih AS aktif, agar tidak masuk ikut mendaftarkan diri.
“Ini saya terbuka sampaikan saja. Karena ketika ASN terpilih menahkodai IKT, akan terbawa kemana-mana. Lalu saat mendapat jabatan di satuan kerja perangkat daerah (SKPD), nanti larinya ke politik serta kepentingan lain,” ungkapnya.
Bupati mengaku tidak mengetahui secara mendalam aturan adat orang Toraja. Namun begitu, ASN sebaiknya tak ikut mencalonkan diri, karena bias atau gesekan akan kemana-mana.
“Sekali lagi ini hanya saran saya. Nanti secara internal dibicarakan kembali pengurus bersama para sesepuh Toraja,” pintanya. (WN-kobun)