ENDE : WARTA-NUSANTARA.COM-Sekretaris DPD II Golkar Ende Megi Siga Sare mengucapkan profisiat kepada Erik Rede yang terpilih menjadi Wakil Bupati Ende “Kami dari Partai Golkar mengucapkan proficiat kepada bapak Erikson Emanuel Rede yang terpilih menjadi Wakil Bupati Ende, pungkasnya ketika di wawancara awak media.
Dirinya mengatakan Golkar akan tetap mendukung Bupati Djafar dan Erik dalam mensukseskan RPJMD kabupaten Ende periode 2019-2024. Tutur Megi Siga sare
“Dominikus Minggu Mere yang di usul dari DPD ll Partai Golongan Karya(Golkar) Kabupaten Ende harus mengakui bahwa keunggulan Erikos Emanuel Rede dalam Pemilihan Wakil Bupati Ende, Pada Kamis 11/11/2021
Erikos Emanuel Rede menang telak dengan perolehan 23 suara, Sedangkan Dominikus Mere yang hanya memperoleh 6 suara dari 29 kursi DPRD Ende.
Politisi Partai Nasdem yang diusung enam partai politik, yakni Nasdem, PDI Perjuangan, PKB, Demokrat, PKS, dan PKPI. dengan kemenangan tersebut, Erik Rede siap mendampingi Bupati Djafar Ahmad untuk menjalankan visi misi MJ sisa masa jabatan periode 2019-2024
Orbyn Nggala