Penyerahan Kostum Untuk Persebata Lembata
LEMBATA : WARTA-NUSANTARA.COM-Dua Putra Alor dan Lembata yakni Emanuel Plaituka dan Karolus Kia Burin memberikan sumbangan sederhana berupa satu paket kostum (pakaian club) untuk para pemain Persatuan Sepak Bola Lembata (Persebata) Kabupaten Lembata agar dapat dikenakan dalam mengikuti Kompetisi Liga Tiga El Tari Memorial Cup (ETMC) di Lewoleba, Kabupaten Lembata.
Penyerahan kostum dilakukan usai menjalani latihan ringan di Pelataran Hotel Palm Indah, Kelurahan Lewoleba Barat, Kecamatan Nubatukan pada hari Minggu, 11/9/2022, yang diterima para pemain dan didampingi oleh Pelatih Kepala Persebata, Hasan Haju Wahar didampingi oleh tiga orang Asisten yakni, Subhan Goran Tokan, Erminus Duli dan Markarius Goni.
“Subangan kostum untuk pemain Persebata ini sangat kecil dan sederhana. Tidak ada artinya sama sekali. Tapi sumbangan ini dari hati kami yang tulus penuh sukacita. Kami sumbang dari kekuarangan yang ada pada kami. Sumbangan ini tak ada artinya. Namun mungkin bermakna untuk membangkitkan semangat juang dan jiwa patriotisme agar bangkit bertarung di GOR 99 setelah sempat mengalami kemelut internal. Terbukti, kemarin daya dobrak pemain Persebata luar bisa. Hanya belum dapat menciptakan gol. Dalam laga berikut, kita berharap pemain Persebata semakin tampil gemilang dan menang meraih poin” ungkap Karel Burin, putra asal Desa Puor, Kecamatan Wulandoni ketika menyerahkan kostum.
“Subangan kostum ini sekali lagi, sangat tidak ada artinya dari kami berdua pak Emanuel Plaituka, putra Kabupaten Alor, yang saat ini adalah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang menjabat sebagai Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD Kota Surabaya”jelas Karolus Kia Burin, Ketua Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Lembata.
Pelati Kepala Persebata, Hasan Haju Wahar didampingi tiga Asisten, Subhan Goran Tokan, Erminus Duli dan Makarius Goni mengatakan singkat, terima kasih banyak atas subangan ini. Para pemain sangat senang. Semoga Tuhan memberkati perjuangan kita”.
Menurut Karel Burin, sumbangan yang sama berupa kostum juga telah diberikan kepada Tim Peseftim Flotim, Club di Kabupaten Alor, juga kostum untuk Desa Puor dan Desa Puor B, Kecamatan Wulandoni.
(Tim WN).
Tim tuan rumah ini diasuh oleh coach Hasan Haju dibantu 3 orang asisten yakni Subhan Goran Tokan, Ermindan nilainya tak seberapaus Duli, dan Markarius Goni. Berikut 31 nama skuad pemain Persebata Lembata: Goalkeeper: Yucius Bale Betekeneng, Marianus Ama Labi Namang, Konradus Kartino Lawe Defender: Arsenius AS Ola, Abdul Kadir Mahmud, Pankrasius Sanga Pureklolon, Wilhelmus Sanga Kobun, Affandi Abdullah, Rustam Abdullah, Ahmad Dore, Sebastianus Wetu. Midfielder: Yohanes Sole Ihing, Petrus Sili Dulimaking, Karolus Kapitan Domaking, Luis Aprilio Making, Yosep Aur, Habib S Alfathani, Yoakim Goran Sulaona, Jonathan Fredly Radja, Cesar Aprilio Burak Making, Muh Hajir Suryana, Wali Nazaruddin, Yohanes Kerong, Mabrul Muhammad Pua Lopi. Striker: Ulrikus Mas Pati, Imran Hamsi, Muhammad Sabri, Jikran Alwiansa, Muhammad Irwanto F Hayon, Krisantus Alviano Bahi, Yolandinus Adapun official tim yakni, Ibrahim Kader dan Linus Lawe. Manajer, Linus Beseng dan Wakil Manajer, Anton Molan Leumara.