Hari Minggu Tidak Ada Pertandingan, Umat Fokus Ibadah
LEMBATA WARTA-NUSANTARA.COM-Jadwal pertandingan diubah. Hari Minggu (18/9) tidak ada pertandingan Luga 3 ETMC XXXI Tahun 2022 di Kabupaten Lembata. Umat Kristen dan Katolik, termasuk para pemain, diajak untuk fokus beribadah. Tuan rumah penyelenggara Kompetisi El Tari Memorial Cup (ETMC) Kabupaten Lembata dengan Tim kebanggaan Persebata dibawah asuhan Palatih Kepala, Hasan Haju Wahar bertarung melawan Sang Juara bertahan, PS Malaka Senin, 19/9/2022 di Gor 99.

Hal ini disampaikan Wakil Sekretaris Asprop PSSI NTT Piter Fomeni saat memberikan keterangan pers di Media Center GOR 99 Lewoleba, Jumat (16/9). Konferensi pers digelar beberapa jam kemudian setelah selesainya babak penyisihan turnamen yang diikuti 24 peserta dari perserikatan kabupaten/kota dan klub sepak bola di NTT. “Hari Minggu kita istirahat, tidak ada pertandingan, untuk menghormati kegiatan keibadahan,” ujar dia.
Dekenat Lembata, kata dia, menyampaikan bahwa setiap hari Minggu pagi ada ibadah. Sehingga disarankan agar tidak ada pertandingan yang dilaksanakan pada pagi hari. Panitia Pelaksana, lanjut dia, bisa saja menggelar pertandingan sore hari pada hari Minggu. Tapi nanti jadwal pertandingan agak sedikit terganggu karena setiap hari harus ada 4 pertandingan. “Sehingga Panitia Pelaksana dan Asprop PSSI NTT bersepakat babak 16 besar kita mulai pada hari Senin,” ujar dia.
Sedianya babak 16 besar mulai dilaksanakan pada Minggu (18/9), dengan memainkan 4 peetandingan sejak pagi hari pukul 07.00 Wita, menggunakan 2 lapangan pertandingan. Pertandingan pada hari Minggu barunakan dilaksanakan pada Minggu (25/9) saat turnamen ini memasuki babak semifinal. Iti pun hanya dilaksanakan 1 pertandingan pada sore hari antara dua tim semifinalis. Selain soal jadwal pertandingan, pada konferensi pers tersebut Piter Fomeni juga menyampaikan 16 tim yang berhak melangkan ke babak 16 besar.

Dari 16 tim tersebut, diketahui 12 tim lolos otomatis sebagai juara dan runner-up grup. Sedangkan 4 tim merupakan peringkat ketiga terbaik. Duabelas tim lolos otomatis adalah Persami Maumere dan Perseftim Flotim di Grup A, Persebata Lembata dan Perserond Rote Ndao di Grup B, serta Perss Soe dan Nirwana 04 FC di Grup C. Selanjutnya Persewa Waingapu dan Persarai Sabu Raijua di Grup D, Perse Ende dan Persim Manggarai di Grup E, serta PSN Ngada dan Kristal di Grup F.
Sedangkan 4 tim peringkat ketiga terbaik secara berurutan adalah Persab Belu dari Grup D, PS Malaka dari Grup A, PS Kota Kupang dari Grup E, dan P erserond Rote Ndao dari Grup B. *** (*/WN-01)
Jadwal Pertandingan Babak 16 Besar
Senin (19/9)
Persami Maumere vs Persab Belu
Persebata vs PS Malaka
Perss Soe vs PS Kota Kupang
Persewa Waingapu vs Perserond Rote Ndao
Selasa (20/9)
Perse Ende vs Kristal FC
Perseftim vs Nirwana 04
PSN Ngada vs Persim Manggarai
Platina FC vs Persarai Sabu Raijua