BORONG : WARTA-NUSANTARA.COM–Kelas MIP Besutan Praktisi Psikologi Jefrin Haryanto yang baru-baru ini digelar di Labuan Square, mendapat respon positif dari banyak orang tua yang mengikutkan anaknya di kelas MIP.
Kelas yang dibuat dalam rangka ulang tahun Labuan Square ke 4 ini, dilaksanakan selama 2 hari yakni tanggal 11-12 Maret . Kelas yang hanya dibuka untuk 50 orang anak saja ini, ternyata membuat banyak orang tua kecewa karena anaknya tidak diakomodir dalam kelas tersebut.
Merespon hal tersebut Suci Maria, Mall Manager Labuan Square, meminta maaf, kepada banyak orang tua yang belum bisa diakomodir dalam kelas kali ini.
“Kami mohon maaf karena tidak bisa mengakomodir semua anak, karena quota yang dibuka kali ini hanya untuk 50 anak. Kami berjanji akan kembali menghadirkan Kak Jefrin dalam waktu dekat, ” Ungkap Maria.
Beberapa orang tua juga mengaku berharap ada kelas parenting untuk orang tua. Ibu Shierly salah satu orang tua berharap selain kelas untuk anak, mungkin bisa kelas parentingnya diperpanjang.
” Kemarin kami tidak puas, karena Pa Jefrin menyampaikan materi parenting hanya kurang lebih setengah jam, padahal materinya bagus sekali, dan banyak hal yang ingin kami tanyakan, “ungkap owner Markoba tersebut.
Jefrin haryanto mengaku senang, karena semangat orang tua untuk belajar pola asuh sangat tinggi. Apalagi dunia usaha sudah mulai melirik kelas ini.
” Saya senang sekali banyak sponsor yang mau terlibat di kegiatan ini, sehingga tidak membebankan orang tua dari sisi pembiayaan, “ungkap praktisi psikologi yang dikenal dekat dengan anak-anak ini. (WN-01)
“