Oleh : RD Antonius Prakum Keraf
WARTA-NUSANTARA.COM–Oase Kehidupan, Minggu Biasa VII : 1 Oktober 2023 l Yeh 18:25-28 l Mzm 25:4bc-5.6-7.8-9;R:6a l Flp 2:1-11 l Mat 21 : 28-32 l Pastikan kita masih Hidup l SETIAP orang beriman mesti memastikan ia masih hidup! Orang yang paling tahu, ia masih hidup adalah diri sendiri! Satu hal yang mesti kita lakukan yaitu apakah kita bertobat? Tobat artinya ‘berbalik arah’. Berhenti melakukan kejahatan! Kita dapat berhenti melakukan kejahatan ketika kita menyadari rahmat belaskasih Allah sedang terus-menerus membujuk kita untuk kembali kepada kebaikan; kembali melakukan keadilan dan kebenaran! (Yeh 18:25-28) Apakah kita masih hidup?

Satu hal yang mesti tetap ada dalam kesadaran kita yaitu ‘Tuhan itu baik dan benar’. Kebaikan dan kebenaran dalam diri-Nya bagaikan magnit yang selalu menarik kita kembali kepada kebaikan dan kebenaran! Hanya orang rendah hati dan bersahaja dapat merelakan dirinya ditarik kepada kebaikan dan kebenaran (Mzm 25:4bc-5.6-7.8-9;R:6a) Apakah kita orang rendah hati dan bersahaja? Rasul Paulus mengajak kita belajar menjadi rendah hati dan bersahaja seperti Kristus!

Ia mengosongkan diri-Nya dan menjadi manusia agar Dia dapat membawa kita kembali kepada keadilan dan kebenaran dalam diri-Nya! Semua yang kita perlukan agar tetap hidup ada dalam Dia, yaitu nasihat, penghiburan kasih, persekutuan Roh, kasih mesra dan belaskasih! (Flp 2:1-11) Apakah kita setia belajar menjadi murid Yesus agar tetap hidup?

Yesus selalu berbicara ‘yang terakhir akan menjadi yang terdahulu’. Yesus menyebut para pemungut cukai dan para pelacur sebagai orang terakhir! Orang-orang terasing dan terbuang! Mengapa mereka menjadi yang terdahulu, terdepan dalam kerajaan Allah? Sebab mereka sungguh merelakan diri-Nya ditarik kepada kebaikan dan kebenaran dalam diri Yesus!
Jika orang beriman membiarkan diri-Nya ditarik kepada kebaikan dan kebenaran dalam diri Yesus, mereka pasti hidup. Mereka menjadi terdepan dan terdahulu dalam pandangan Yesus! (Mat 21: 28-32) Apakah kita sungguh menjadi terdepandan terdahulu dalam pandangan Yesus?

Sejauhmana anda dan saya memastikan ‘kita masih hidup?’ Bulan Rosario ini menjadi esempatan untuk memastikan, ‘kita masih hidup!’ Selamat pagi!!
(RD Antonius Prakum Keraf, Pastor Paroki Santa Bernadete Soubirous Pukaone, Dekenat Adonara, Keuskupan Larantuka )*