Wamensos, Agus Jabo Priyono kunjungi korban Erupsi Lewotobi
LARANTUKA : WARTA-NUSANTARA.COM–Ketua Partai Prima Flores Timur, Marianus Lodowick Dea menyatakan apresiasi dan proficiat atas respon cepat yang ditunjukkan dengan kunjungan Wakil Menteri Sosial RI, Agus Jabo Priyono ke titik-titik pengungsi erupsi Gunung Lewotobi.
Kunjungan itu berlangsung di beberapa titik antara lain di KONGA, LEWOLAGA bahkan Wakil Mentri Sosial Agus Jabo Priyono bersama rombongan mengunjungi pula DESA KLATANLO yang melihat langsung dampak erupsi Gunung Lewotobi.
Wamen Sosial Agus Jabo Priyono juga menyerahkan bantuan secara simbolik kepada pengungsi juga mengajak berdialog dengan para pengungsi untuk bisa mengetahui berbagai persoalan yang di hadapi. Disamping itu WAMEN SOSIAL juga memberikan peneguhan kepada para pengungsi, memastikan ketersediaan air bersih, makanan dan lainnya.
Ketua PRIMA FLOTIM menyatakan bahwa RESPON CEPAT yang ditunjukkan oleh KEMENSOS RI dengan kunjungan langsung WAMEN SOSIAL AGUS JABO PRIYONO membuktikan bahwa PEMERINTAHAN BARU dibawah PRESIDEN PRABOWO sangat peduli terhadap persoalan rakyatnya. Kunjungan WAMEN SOSIAL adalah bagian dari upaya penerintah pusat untuk memastikan rakyat yang terkena dampak ERUPSI GUNUNG LEWOTOBI mendapatkan berbagai penanganan yang cepat dan tepat termasuk juga para korban yang telah meninggal dunia. *** (RS/WN-01)