Paket JOSS

MAUMERE : WARTA-NUSANTARA.COM–Calon Wakil Bupati Sikka 2024-2029, Simon Subandi Supriadi dalam kampanye akbar di lapangan Gelora Samador. Maumere, Ibukota Kabupaten Sikka menyentil terkait hutang daerah dan proyek mangkrak di mana mana.


Hal ini di disampaikan dalam kampanye Akbar di Gelora Samador Kamis 21/11/2024 siang hari. Kepada ribuan masyarakat ia mengatakan membangun SIKKA hari ini tidak hanya dengan bisa omong omong ,tidak hanya bisa janji -janji dan apalagi kalau tidak bisa omong,bagaimana nasib kabupaten SIKKA lima tahun kedepan .

“Kalau tidak bisa omong bagiamana dengan dia punya ide dan gagasan untuk membangun SIKKA,memimpin kabupaten bukan hanya jiwa berdagang tapi juga punya wawasan luas bukan hanya garu-garuk kepala kalau di tanya visi dan misi bangun SIKKA “tandas Simon .

Prinsip paket Joss adalah membawa ide dan gagasan lalu ditawarkan kepada masyarakat bukan menjanjikan dan membohongi masyarakat serta hutang dimana mana .
Selain itu, beliau menjelaskan hadirannya anak muda bukan sembarang anak muda,anak muda yang punya isi otak dan kemampuan serta relasi yang sangat kuat sehingga pantas dan layak untuk memimpin SIKKA lima tahun kedepan.
“Dia bukan anak kecil yang hanya bisa Selvi – Selvi tapi dia anak muda yang luar biasa dengan ide dan gagasan,serta relasi, pantas untuk membangun SIKKA,orang yang hanya omong kosong tidak tau omong apa yang kita mau harapkan untuk SIKKA kedepan “tandasnya .
Dalam Akir kompanye akbarnya Simon mengatakan bangga berdiri di tempat ini dan bisa di percayakan ole partai besar,yakni Partai Golkar ole Bapak Melki Mekeng.
“Kami pastikan membangun SIKKA tidak hanya andalkan ABBD,minus terkecil,hutang,pinjaman daerah 39 miliar pertahun kita harus bayar dan hutang dirumah sakit 17 miliar kita tidak bisa bayar akibat kartu SIKKA sehat.’ungkapnya.
Pesan terakir beliau kepada ribuan masyarakat yang hadir pilih kami karena kami berkualitas bukan karena punya uang,hanya orang susah yang bantu orang susah yang kaya bantu orang susah ada hitungan ,cukup sudah kita menderita mari bersama JOSS,Jipik dan Simon kita kasih jadi menuju Maumere baru. *** (ICHA-WN BIRO SIKKA)