Gerindra NTT Tanam 1.500 Pohon Sambut HUT ke-18

KUPANG : WARTA-NUSANTARA.COM-– Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Nusa Tenggara Timur (NTT) menanam 1.500 anakan pohon produktif di sejumlah titik di Kota Kupang, Jumat, 30 Januari 2026. Kegiatan ini digelar untuk menyambut Hari Ulang Tahun ke-18 Partai Gerindra.


Ketua Panitia HUT ke-18 Partai Gerindra, Stenly Boimau mengatakan, penanaman pohon tersebut merupakan wujud nyata penerjemahan visi Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto, agar kader partai memberi manfaat langsung bagi masyarakat.

“Isu lingkungan saat ini menjadi persoalan besar. Kita mendengar soal banjir, longsor, dan perubahan iklim di berbagai daerah. Karena itu, Gerindra di NTT mendeklarasikan gerakan menanam pohon sebagai aksi nyata, bukan sekadar slogan,” ujar Stenly.
Ia menjelaskan, sekitar 70 persen dari total 1.500 anakan yang ditanam merupakan tanaman produktif, seperti lengkeng, nangka, jambu air, dan mangga. Sisanya adalah tanaman penghijauan.
Menurut Stenly, penanaman pohon produktif bertujuan mengubah pola pikir bahwa kegiatan penghijauan harus memberi manfaat jangka panjang, baik secara ekologis maupun ekonomis.
“Kami ingin penanaman ini tidak bersifat simbolis. Dalam lima hingga sepuluh tahun ke depan, manfaatnya diharapkan bisa dirasakan langsung oleh masyarakat,” katanya.
Aksi penanaman dilakukan di sejumlah titik strategis di Kota Kupang. Kawasan Petuk menjadi lokasi puncak kegiatan.
Sekretaris Daerah Kota Kupang, Jefri Pelt, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi langkah Partai Gerindra dalam mendukung program penghijauan kota.
Menurut dia, kawasan Petuk dan jalur boulevard di sekitarnya memiliki peran penting sebagai paru-paru kota sekaligus daerah tangkapan air.
“Ini lokasi yang sangat strategis. Jika kawasan ini dibiarkan kosong, angin ekstrem dan dampak perubahan iklim bisa berisiko bagi masyarakat di wilayah bawah,” ujar Jefri.
Ia juga mengajak pemerintah kelurahan dan masyarakat sekitar untuk ikut merawat pohon-pohon yang telah ditanam.
“Saya titip agar pohon-pohon ini dijaga dan dirawat. Terutama saat musim kemarau, perlu disiram agar bisa tumbuh dengan baik,” katanya.
Gerakan penghijauan ini sejalan dengan tema HUT ke-18 Partai Gerindra, Bergerak dan Berdampak, yang menekankan pentingnya aksi nyata partai politik dalam menjawab persoalan lingkungan dan pembangunan berkelanjutan.
Melalui penanaman ribuan pohon tersebut, Partai Gerindra berharap dapat menghadirkan manfaat ekologis sekaligus membuka peluang ekonomi bagi masyarakat Kota Kupang dalam jangka panjang.
***(*/WN-01)








