DOMPU-NTB : WARTA-NUSANTARA.COM–Afdar Alfarid di kenal Afid, Fotografer dan Videografer kelahiran NTB ini sudah menyukai dunia fotografi dan videografi sejak masih SMK. ia hobi membuat konten seputar fotografi dan videografi di platform sosial media.
Afid sering memposting karya-karya fotografi dan videografi nya di Instagram yang ia beri nama akun @af.vidream.
Bermula dari masih SMK pada tahun 2020, Afid mencoba belajar memotret dan mengedit secara otodidak tanpa terasa, hobi yang dinilainya mengasyikan itu justru menjadikannya sebagai pekerjaan.
“Seiring berjalanya waktu akhirnya Afid bergabung dalam salah satu vendor fotografi dan videografi wedding yg bernama Syafiq Studio,” Ujar Afid dalam keterangan tertulis. Sabtu (9/12/2023).
Akhirnya Afid memutuskan untuk fokus belajar fotografi dan videografi wedding sejak awal 2022 hingga sekarang.
Pesan Afid buat teman-teman baru memulai, “Semua butuh pengorbanan (waktu, uang, pikiran dll..) Terus ngeksplore dan wujudkan karya mu (Make your Dream)”.tutupnya
Penulis : Rohmat Yusuf