LEMBATA : WARTA-NUSANTARA.COM-Berdasarkan data yang dihimpun, Bupati Lembata, Thomas Ola telah merekomendasikan 6 (Enam) orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk maju bertarung dalam hajatan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di Wilayah Kecamatan Wulandoni, Kabupaten Lembata untuk tahun 2021.
Enam orang Cakades dari PNS yang direkomendasikan Bupati Lembata masing-masing adalah : 1. Desa Lelata : Matias Teka, 2. Desa Lamalera, Ateng Manuk , 3. Desa Imulolong, Yohanes Bala, 4. Desa Belobao, Agustinus Y. Wukak, 5. Desa Ataili Albertus Taum, 6. Desa Alapatadei, Emanuel Tapun. Ini nama ASN yang mendapat Rekomendasi dengan jumlah calon lebih dari 3 orang.
Dalam percakapan terpisah, Selasa, 21/9/2021, setelah Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Lembata, Vian K. Burin kepada Warta Nusantara, mengatakan telah berkordinasi dengan Bupati Lembata, Thomas Ola dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKDPSDM), Patris Emi Ujan maka pihak Pemda Lembata segera melakukan evaluasi terhadap calon kepala desa dari ASN ini. Menurut Patris Emi Ujan, akan disesuikan dengan tiga calon yang sudah dibatalkan rekomndasinya.
“Berdasarkan regulasi, ASN bisa ikut Cakades tapi tentu bupati punya kebijkan seperti itu mengingat jumlah ASN yang masih kurang sehingga Pemda sangat butuhkan tenaga mereka untuk pelayanan di birokrasi lingkup Pemda Lembata”, ujar Vian K. Burin, salah satu Pejuang Otonomi Lembata tahun 1999 ini . (WN-01)








