BORONG : WARTA-NUSANTARA.COM-Awal bulan November 2021 datang dengan informasi yang sangat melegahkan bagi masyarakat Manggarai Timur. Betapa tidak, untuk pertama kali dalam satu tahun terakhir Manggarai Timur kembali ke angka nol kasus Covid 19. Juru bicara Satgas Covid 19 Manggarai Timur, Jefrin Haryanto, Senin 1 November 2021, kepada media Warta Nusantara membenarkan informasi tersebut.
“Hari ini kasus harian Covid 19, sudah diangka nol. Kita sangat bergembira dengan situasi ini, semoga situasi ini bisa tetap terkendali, ‘harap Haryanto.
Jefrin juga menjelaskan soal status Manggarai Timur dalam zonasi yang belum bisa keluar dari zona level 3, meskipun sudah tanpa kasus.
” Secara Zonasi, Matim masih berada di level 3, meskipun sudah tanpa kasus, karena indikator capaian vaksinasi dosis 1 masih dibawa 40 porsen. Pemkab terus berupaya untuk mengejar angka itu, dengan membuka banyak akses agar memperoleh stok vaksin, yang memang sangat terbatas quotanya, papar Jefrin.
Lebih lanjut, Jefrin berharap agar masyarakat tetap menjaga perilaku baik atau perilaku baru yang selama ini sudah ada di masyarakat.
“Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur, berharap agar masyarakat tetap menjaga perilaku hidup sehat yang sudah menjadi kebiasaan baru selama ini terutama terkait prokes. Karena itu adalah modal utama yang bisa memperkuat ketahanan kita menghadapi pandemi berkepanjangan ini, jelas Jefrin.
Jefrin juga menyampaikan ucapan terima kasih Pemkab Matim kepada seluruh masyarakat Manggarai Timur atas partisipasinya dalam pencapaian kondisi ini.
“Bupati, Wakil Bupati dan Sekda menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh masyarakat Manggarai Timur yang dari waktu ke waktu dalam masa sulit ini, bahu membahu dengan berbagai cara untuk bisa keluar dari situasi sulit ini. Selain perjuangan yang tak terhingga dari tenaga kesehatan kita, gugus tugas kita, tentu semua akan sia-sia jika masyarakatnya apatis. Dan hari ini setidaknya kita sudah berada di titik yang sedikit melegahkan, ujar Kabag Prokopim Manggarai Timur ini.
(*/WN-01)