Oleh : RD Antonius Prakum Keraf
WARTA-NUSANTARA.COM-Oase Kehidupan, Minggu I Prapaskah Thn C /II : 6 Maret 2022| Ul 26:4-10|Mzm 91:1-2, 10-11,12-13,14-15|Rm 10:8-13|Luk 4:1-13|Mensyukuri sejarah keselamatan kita |SETIAP orang, keluarga, suku dan bangsa memiliki sejarah keselamatan tersendiri! Kita tahu dari mana kita ada dan hidup! Kita tidak menyangka kita bisa ada dan hidup di tanah ini yang begitu kita cintai! Ada Lewo Pukaone, Lewo Lamanele, Lewo Lamalaka!
Bangsa Israel pun merenungkan sejarah keselamatan dari mana mereka ada dan hidup. Mereka tidak melupakan sejarah di mana mereka terluput dari perbudakan di Mesir. Allah nenek moyang menyertai mereka dengan kedasyatan besar, tanda dan mujizat! Mereka bersyukur dengan membawa hasil bumi pertama dari tanah yang Tuhan berikan kepada mereka! Allah memelihara hidup kita! Tentu kolekte hari minggu merupakan bentuk syukur kita! (Ul 26:4-10) Apakah kita memperhatikan kolekte atau derma setiap hari minggu sebagai bentuk syukur kita ? Sangat penting merenungkan sejarah keselamatan kita! Allah menjaga kita di semua jalan hidup kita!
Ia menjaga kita dari malapetaka banjir dan penyakit! (Mzm 91:1-2, 10-11,12-13,14-15) Mengapa kita lupa akan segala kebaikannya? Kita memiliki sebuah sejarah keselamatan dari seorang pribadi penuh kuasa yaitu Yesus Tuhan! Siapa percaya, tidak akan dipermalukan! Seruhkan nama Yesus, Dia segera hadir menyelamatkan hidupmu! (Rm 10:8-13) Apakah anda bisa buktikan, dalam sejarah hidupmu Yesus menyelamatkan saudara?
Yesus berkuasa menghancurkan tiga godaan yaitu kenikmatan, kuasa dan popularitas! Masa tobat mengajak kita semakin dekat dengan Yesus sumber kekuatan melawan segala godaan! (Luk 4:1-13) Dalam pengalaman macam apakah Yesus melindungi kita? Sejauhmana saya mensyukuri sejarah keselamatan dalam hidupku?
(RD Antonius Prakum Keraf. Pastor Paroki Santa Bernadete Soubiurus Pukaone, Dekenat Adonara)








