MERAUKE, WARTA USANTARA- Masyarakat di Distrik Okaba, Kabupaten Merauke diminta untuk membuka hati agar berbagai kegiatan pembangunan dapat dijalankan atau dilaksanakan dalam lima tahun kedepan.
Permintaan itu disampaikan Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, MT dalam sambutannya pada peresmian Puskesmas Prototype Okaba Jumat (9/7/2021). “Tempat pertama saya kujungi setelah dilantik bersama Wakil Bupati Merauke, H. Riduwan adalah Okaba,” ujarnya.
Untuk itu, lanjut Bupati Mbaraka, agar masyarakat mendukung semua kegiatan pembangunan disini selama lima tahun kedepan. “Jika ada sesuatu dirasa kurang tepat, silahkan tanya langsung kepada saya. Tidak kepada orang lain,” pintanya.
Berbagai kegiatan pembanguna, termasuk yang bersumber dari APBN, semuanya harus diketahui bupati terlebih dahulu.
Dijelaskan, Okaba dari tahun ke tahun tak pernah mengalami kemajuan dari berbagai bidang, termasuk infrastruktur. “Berulang kali saya datang kesini, namun kondisinya seperti begini terus,” katanya.
Saat kampanye 2020 silam, lanjut Bupati Merauke, pihaknya telah duduk dengan tua-tua adat dan masyarakat Okaba sekaligus menyampaikan agar daerah ini harus dibangun.
“Jadi mulai Bulan Oktober, berbagai kegiatan pembangunan di Okaba sudah berjalan. Tapi satu hal yang saya minta, masyarakat harus buka hati dan mendukung. Karena disini terlalu banyak orang pintar,” tegasnya.
Ditambahkan, berbagai infrastruktur pasti dibangun di Okaba. Sehingga otomatis kedepan lalulintas barang maupun orang, akan berjalan lancar.
“Jalan dari Bian, Okaba hingga Wambi, pasti licin. Sehingga masyarakat leluasa ke distrik maupun kota memasarkan hasil yang dipanen,” katanya. (WN-kobun)